Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2018

Mitos Di Balik Kemegahan Kota Tua

Kota Tua merupakan salah satu tempat wisata sejarah yang terletak di Provinsi DKI Jakarta. Sepanjang mata memandang, lokasi banyak dipenuhi oleh gedung-gedung atau bangunan tua peninggalan belanda bergaya arsitektur  neoklasik. Menurut sejarah, Jakarta kala itu masih dikuasai oleh kerajaan Hindu Pajajaran bernama Sunda Kelapa. Pada tahun 1526,  pasukan Fatahillah yang dikirim oleh   Kesultanan Demak menyerang pelabuhan Sunda Kelapa   dan kerajaan Hindu   Pajajaran . Setelah berhasil dikuasai, Sunda Kelapa berganti nama menjadi   Jayakarta . Kota ini memiliki luas 15 hektar dan memiliki tata kota pelabuhan tradisional Jawa. Tahun 1619,   VOC  berhasil menghancurkan Jayakarta di bawah komando Jan Pieterszoon Coen. Satu tahun kemudian, VOC membangun kota baru bernama Batavia   untuk menghormati   Batavieren , leluhur bangsa Belanda ( Kota Tua Jakarta booklet , 2016 ). Hal tersebut konon menjadi cikal bakal penyebutan nama “ betawi ” pada masyarakat asli Jakarta. Sebagai kantor pusa